6 Cara Agar Nafsu Makan Saat Sahur Bertambah || Wajib di Coba

Puasa di bulan Ramadhan merupakan amalan yang wajib, karena sudah tercantum didalam rukun Islam. Puasa Ramadhan dihitung sejak terbit fajar hingga terbenamnya matahari atau masuknya waktu shalat maghrib. Banyak sekali amalan sunnah saat berpuasa Ramadhan, dimana sudah kita ketahui pada artikel yang saya buat sebelumnya.


Cara Meningkatkan Nafsu Makan Saat Sahur


Salah satunya adalah sahur. Tidak semua orang yang berpuasa melakukan sahur, karena ada sebagian orang berpendapat bahwa tidak adanya nafsu makan diwaktu subuh. Padahal sahur sangat bermanfaat bagi kita, yakni agar tubuh kita tetap kuat disaat siang hari. Untuk itu, kali ini saya akan memberikan beberapa cara agar bertambahnya nafsu makan ketika sahur.

Berikut cara agar bertambahnya nafsu makan ketika sahur :

1. Membasuh muka dan rambut


Manfaat Membasuh Muka Saat Pagi


Cara pertama yang bisa anda lakukan ialah membasuh muka dan rambut. Ada baiknya lagi jika anda langsung berwudhu. Tetapi ketika membasuh muka usahakan agak lama sekitar 2-5 menit, hal ini bertujuan untuk menghilangkan efek ngantuk. Karena siang haripun kita tidak akan mempunyai nafsu makan jika mata mengantuk, untuk itu sebelum sahur usahakan membasuh muka dan rambut dulu agar tubuh kita kembali segar.

2. Minumlah air hangat sebelum makan


Manfaat Minuman Hangat Saat Sahur


Minuman hangat bertujuan untuk meningkatkan kesegaran pada tubuh, selain itu minuman hangat juga akan menghilangkan efek ngantuk. Tubuh yang mulanya mengantuk setelah minum-minuman hangat, akan terasa segar meskipun tidak seperti segarnya bangun pagi.

3. Mengkonsumsi makanan yang hangat.


Makanlah yang Hangat-Hangat Saat Sahur,


Tentunya tidak semua orang melakukan sahur, apalagi anak-anak. Anak-anak biasanya makan sahur hanya untuk menghilangkan ocehan dari orang tua, karena sebagian orang tua ada yang membangunkan anaknya sahur sambal marah sehingga anaknya terpaksa untuk bangun meskipun tidak bernafsu untuk makan.Untuk itu, agar bertambahnya nafsu makan ketika sahur konsumsilah makanan yang hangat.

4. Menyediakan makanan yang disukai


Manfaat Konsumsi Makanan Kesukan Saat Bersama Keluarga


Cara ini cukup efektif, karena seseorang yang tidak mempunyai nafsu makan, setelah di hidangkan makanan yang disukai otomatis nafsu makannya akan bertambah. Memang sih tidak semua orang bisa menyediakan makanan yang disukai setiap saat. Tetapi tidak ada salahnya juga sesekali menyediakan makanan yang disukai apalagi jika sedang berkumpul bersama keluarga.

5. Makan Bersama keluarga


Manfaat Makan Bersama Keluarga yang Paling Sering di Jumpai


Ketika berkumpul bersama keluarga, makanan yang mulanya tidak disukai akan berubah menjadi enak, karena ketika bersama keluarga, wakt makan pasti akan menjadi waktu berdiskusi. Hal inilah yang membuat kita menjadi selera untuk makan.

6. Ciptakan keinginan untuk bangun sahur

Salah sat cara agar mempunyai keinginan bangun sahur ialah dengan membuat alarm. Karena suatu hal yang diinginkan pasti  sangat kita senangi bukan, hal ini juga sama seperti makan sahur. Apabila kita mempunyai keinginan untuk makan sahur, otomatis nafsu makan kita akan bertambah, karena kita tahu, bahwa ketika berpuasa kita membutuhkan banyak energi untuk beraktivitas di siang hari.


Belum ada Komentar untuk "6 Cara Agar Nafsu Makan Saat Sahur Bertambah || Wajib di Coba"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel